KULIAH UMUM “Inovasi Biologi dalam Menjawab Tantangan dan Peluang Pasca Pandemi”
Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung kembali mengadakan Kuliah Umum pada hari Selasa, 21 September 2021 dengan Tema “Inovasi Biologi dalam Menjawab Tantangan dan Peluang Pasca Pandemi”. Kegiatan kuliah umum ini dilakukan secara online melalui zoom meeting yang dimulai pada pukul 08.30 WIB sampai selesai pada kurang lebih pukul 12.00 WIB.
Pengisi acara atau Narasumber dalam Kuliah umum kali ini adalah Prof. Intan Ahmad, Ph.D yeng merupakan Guru Besar di jurusan SITH Institut Teknologi Bandung. Sedangkan moderator dalam acara ini dipercayakan dibawa oleh Isma Dwi Kurniawan, M.Sc. yang merupakan Dosen di jurusan Biologi, Fakultas Sains dan teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Kegiatan Kulum (Kuliah Umum) ini diikuti oleh mahasiswa Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung, staff dosen dan Tenaga kependidikan Biologi juga dari peserta umum lainnya.
Selaras dengan harapan yang disampaikan oleh Ketua Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Tenologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Ana Widiana, M.Si., pada saat memberikan sambutan pada awal Acara, Prof. Intan Ahmad, Ph.D memaparkan dengan sangat jelas tantangan yang akan dihadapi oleh para Biologiawan dan hal-hal apa saja yang harus dipersiapkan seorang biologiawan dalam menjawab Tantangan dan peluang Pasca Pandemi ini dengan pemaparan data-data factual yang ada. Narasumber menuturkan bahwa selain memiliki skill terkait dengan bidang keilmuan yang ditekuni, para sarjana saat ini dituntut juga untuk memiliki soft skill lain yang diperlukan dalam dunia kerja diantaranya: kemampuan analisa, komunikasi dan kemampuan Problem solving yang baik.