Mahasiswa Biologi Meraih Predikat Terbaik dan Best Performance Pada Kegiatan Leadership Development & Character Building Djarum Beasiswa Plus
Djarum Beasiswa Plus merupakan program dari Djarum Foundation yang turut berperan aktif dalam memajukan pendidikan di Indonesia melalui program beasiswa prestasi (merit based scholarship) bagi mahasiswa berprestasi tinggi di Indonesia. Pada tahun 2017 jumlah pendaftar seluruh Indonesia adalah 25.098 peserta yang diseleksi menjadi 500 orang penerima beasiswa. Salah satu mahasiswa dari Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi yaitu Yuni Kulsum berhasil melewati semua tahap seleksi sehingga sekarang menjadi salah satu penerima beasiswa tersebut dan menjadi duta kampus dengan 4 mahasiswa lain dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
Untuk membedakan Djarum Beasiswa Plus dengan program beasiswa lain adalah selain mendapatkan dana beasiswa selama satu tahun, Beswan Djarum (sebutan bagi penerima program Djarum Beasiswa Plus) juga mendapatkan berbagai macam pelatihan ketrampilan lunak atau soft skills guna mempersiapkan mereka menjadi calon pemimpin masa depan bangsa. Pelatihan yang baru saja di ikuti oleh Yuni adalah Character Building dan Leadership Development. Character Building dilaksanakan di tempat pelatihan tempur TNI Zone 235 Lembang pada tanggal 21-24 November 2017. Sedangkan Leadership Development dilaksanakan di Hotel Eastparc Yogyakarta pada tanggal 21-26 Februari 2018 lalu.
Setiap pelatihan softskill tidak luput dari kompetisi sebagai bentuk implementasi dari setiap kegiatan pelatihan baik secara kelompok maupun individu. Dalam kedua pelatihan yang telah diikuti, Yuni berhasil memenangkan berbagai macam kategori kompetisi yaitu Predikat Danru (Komandan Regu) terbaik di Character Building karena totalitas dan dedikasinya terhadap tim yang yuni pimpin. Sedangkan di Leadership Development Yuni mendapatkan predikat Best Performance. “Saya memilih ananda Yuni Kulsum karena diantara peserta pelatihan dari seluruh Indonesia pada batch ini, ananda lah yang memiliki penampilan luar biasa dalam menyampaikan Project Presentation. Ide, brainstorming dan penyampaiannya sangat jelas.” Komentar dari Riko Anggara (Presenter salah satu acara Kompas TV) sebagai salah satu juri. Yuni yang juga ketua KM-HB Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung berharap pencapaiannya menjadi salah satu penilaian plus bagi pendaftar Beasiswa Djarum selanjutnya umumnya sebagai pendaftar dari UIN Sunan Gunung Djati dan khusunya untuk adik-adiknya dari jurusan Biologi tercinta (Abu Rafaer).