KULIAH UMUM “Menguak Sistem Kehidupan Di dalam Gua”
Senin, 15 November 2021, Pukul 09.00 WIB – Selesai Jurusan Biologi mengadakan Kegiatan Kuliah Umum dengan Tema “Menguak Sistem Kehidupan Di dalam Gua” yang dilakukan secara virtual atau online menggunakan Zoom meeting. Acara ini diikuti oleh mahasiswa Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan peserta umum lainya. Beberapa staff dosen dan kependidikan Biologi pun hadir pada acara tersebut. Tak lupa juga, mahasiswa-mahasiswi universitas lain yang antusias mengikuti kegiatan ini.
Acara ini menghadirkan 3 (tiga) narasumber yang sangat luar biasa dan merupakan pakar di bidang ini yaitu antara lain: Prof. Yayuk Rahayuningsih Suhardjono yang mendapat julukan Ibu Biospeleologi Indonesia, Dr. Cahyo Rahmadi yang merupakan Peneliti Biologi Gua & Kepala Bidang Zoologi LIPI, serta Omar Calva, M.Sc. dari GPES: Pioneering Speleologic Group of Sonara dan merupakan Ph.D Student at EotvosLorand University (ELTE).
Pembukaan acara dilakukan oleh Ketua Jurusan Biologi, Dr. Ana Widiana, M.Si dengan menyampaikan sambuta singkat dan selanjutnya Penyampaian materi oleh Narasumber dilakukan secara bergantian dan dilanjutkan dengan Diskusi. Acara berlangsung dengan sangat baik dengan dimoderatori oleh Isma Dwi Kurniawan, M.Sc. yang merupakan Dosen Pengampu matakuliah Ekologi Gua di Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunana Gunung Djati Bandung.
Setelah rangkaian tanya jawab yang dibawakan oleh moderator. Peserta dipersilahkan untuk bertanya melalui fitur chat. Antusiasme peserta sangat tinggi, terbukti dari banyaknya pertanyaan diajukan. Peserta juga dipersilahkan untuk bertanya secara langsung menggunakan fitur raise-hand. Diakhir acara, terdapat masing-masing 2 penanya terbaik beserta penjawab paling tepat yang berhak mendapatkan voucher pulsa senilai 50.000. Rangkaian acara dilanjutkan oleh penyerahan sertifikat secara simbolis, lalu diikuti sesi foto bersama