Ekspedisi Nusantara Jaya (ENJ 2017)
Ayu Wiharyati, mahasiswa semester 5 Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengikuti kegiatan EKSPEDISI NUSANTARA JAYA (ENJ 2017) yang diselenggarakan Kementerian Koordinator Maritim dan Sumberdaya Republik Indonesia. Ekspedisi ini dilaksanakan pada tanggal 11-20 November 2017 berlokasi di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu-DKI Jakarta. Tema kegiatan ekspedisi yaitu “Optimalisasi Potensi Masyarakat Bahari Berbasis Kemandirian Demi Mewujudkan Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia”. Peserta ekspedisi terdiri dari 100 orang yang mewakili 34 provinsi Perwakilan Alumni dari Tahun 2015-2016-2017.
Adapun tujuan kegiatan ekspedisi ini menurut Ayu diantaranya:
- Membantu pemerintah dalam mempercepat pembangunan kemaritiman Indonesia di pulau-pulau terkecil, dalam bidang fasilitas pendidikan, ekonomi, kesehatan, dan pengolahan lingkungan;
- Pengumpulan, inventarisasi, dan publikasi data potensi alam dan sumber daya manusia;
- Memberikan pemahaman dan motivasi bagi penduduk lokal Pulau Tidung, khususnya anak-anak, untuk terus melanjutkan pendidikan formal untuk meningkatkkan kesejahteraan masyarakat;
- Mewadahi keterlibatan relawan dalam memecahkan permasalahan terkait PPTK.
Aktivitas yang dilakukan pada ENJ 2017 perwakilan 34 provinsi ini mencangkup lima bidang umum yaitu:
- Pendidikan, kegiatan yang dilakukan yaitu aksi nyata terhadap isu pendidikan dengan mengambil konsep wawasan kebangsaan, kemaritiman, bahaya narkoba, dan pemberian motivasi terkait cita-cita. Kegiatan ini diwujudkan dengan konsep “Indonesia Pintar”;
- Pemeliharaan Lingkungan, kegiatan yang dilakukan oleh peserta ENJ 2017 bersama masyarakat lokal untuk lebih memahami dan merawat lingkungan. Kegiatan ini diwujudkan dengan konsep “Indonesia Bersih”. Kegiatan dalam Indonesia Bersih diantaranya reusable bag (sosialisasi untuk penggunaan kantong belanja berulang), reusable cups (sosialisasi untuk selalu membawa tempat mimum), reusable boxes (sosialisasi untuk selalu membawa tempat makan), reusable straws (sosialisasi untuk mengurangi;
- Pengembangan Ekonomi, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan ide kreativitas baru terhadap masyarakat lokal dalam mengelola potensi daerahnya serta memberikan pelatihan dalam bidang recycle, tata rias dan tata boga. Kegiatan ini diwujudkan dalam konsep “Asah Kreativitas”;
- Kesehatan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan berupa penyuluhan mengenai PHBS, penyuluhan DBD, malaria, dan melakukan pemeriksaan kesehatan berupa pemeriksaaan tekanan darah, gula darah, dan asam urat. Kegiatan ini diwujudkan dengan konsep “Indonesia Sehat”; dan
- Pengembangan Pariwisata dan Kesenian, kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi lain pariwisata Pulau Tidung, mendokumentasikan dan mempublikasikan tempat yang dijadikan destinasi wisata melalui media sosial. Kegiatan ENJ 2017 adalah memberikan motivasi diri untuk terus meningkatkan wawasan dan kemampuan diri bagi generasi muda. Sehingga dapat berperan aktif dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat, baik dari segi pendidikan, ekonomi dan lingkungan hidup. Kegiatan ini juga untuk membentuk komunitas untuk membangun daerahnya masing-masing untuk bersinergi, berkontribusi dalam mendukung kemaritiman indonesia untuk menjadi posros maritim dunia. Jalesveva, Jayamahe, Justru dilaut kita jaya! Salam Bahari.