Monitoring Praktek Kerja Lapangan di Balai Benih Ikan Konsumsi Cibiru

 

Balai Benih Ikan cibiru merupakan instansi di bawah naungan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Bandung, yang membuka peluang terhadap mahasiswa/i melaksanakan kegiatan praktik kerja lapangan. Tahun ini merupakan untuk pertama kalinya melakukan praktek lapangan disana, sebanyak 5 mahasiswi jurusan Biologi UIN Bandung yaitu Anggit Putri Pratiwi, Euis Rizkika Rauuf, Fitri Patriani, Fita Puspa Santika R dan Hartini. Mahasiswi tersebut melakukan kegiatan praktek Kerja Lapangan di Balai Benih Ikan (BBI) tepatnya Jl. Jatikaler RT 2 / RW 8,Pasir Biru, Kecamatan Cibiru Kota Bandung.Jawa, dengan  dosen pembimbing Anggita Rahmi Hafsari M.Si.  Pada hari Kamis tanggal 04 Juli 2019 Dosen Pembimbing Anggita Rahmi Hafsari M.Si melakukan Monitoring ke tempat Praktek tersebut. Beliau banyak berdiskusi dengan pembimbing lapangan, berkeliling BBI dan berkomunikasi dengan mahasiswi PKL untuk memberikan arahan dan bimbingannya serta mengaevaluasi kegiatan mereka. Saat monitoring mereka terlihat sedang melakukan Aktivitas seleksi indukan ikan yang siap untuk di pijahkan. diharapkan dengan adanya bimbingan monitoring dan praktek  kerja lapangan ini bisa membuat mahasiswi mengaplikasikan ilmu yang didapat selama perkuliahan dan mengambil pengalaman lapangan untuk dijadikan sebuah ilmu.

You may also like...

Leave a Reply