Bina Desa di Daerah Kadakajaya

 

 

Sabtu, 14 Desember 2019 salah satu Dosen Biologi yaitu Dr Ateng Supriyatna memberikan Dedikasi dan ilmunya kepada masyarakat kalangan peternak, petani dan beberapa anggota kader Eco-village di Desa Kadakajaya terkait Materi pembuatan silase. Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama dengan Keluarga besar mahasiswa Himpunan Biologi (KM-HB) UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam kegiatan Biologi Mengabdi di Desa Kadakajaya Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Sumedang dari tanggal 13 sampai 15 Desember 2019 dengan tema

Materi silase merupakan salah satu kegiatan yang terdapat dalam rangkaian kegiatan Biologi Mengabdi 2019. Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat mengenai tata cata pembuatan silase yang berbahan dasar dari rumput agar dapat bermanfaat dalam hal pakan ternak. Selain itu, karena perubahan musim yang terjadi setiap tahun, pembuatan silase bertujuan untuk memanfaatkan rumput yang berlimpah pada musim hujan sehingga ketika perubahan musim menjadi kemarau para peternak tidak kesusahan mencari pakan yang bergizi bagi ternaknya. Diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini, masyarakat Desa Kadakajaya khususnya para peternaknya dapat mengaplikasikan ilmu yang telah disampaikan oleh pemateri.

You may also like...

Leave a Reply